eJournal Pembangunan Sosial

Fisip Universitas Mulawarman

PERILAKU MEROKOK REMAJA DI SMP N 11 KELURAHAN SEMPAJA SELATAN KOTA SAMARINDA (Midori Karasima Panjaitan)

Submitted by: ,
On: Feb 5, 2018 @ 12:30 PM
IP: 36.74.247.34

  • Judul artikel eJournal: PERILAKU MEROKOK REMAJA DI SMP N 11 KELURAHAN SEMPAJA SELATAN KOTA SAMARINDA
  • Pengarang (nama mhs): Midori Karasima Panjaitan
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Setiap hari sering ditemui orang merokok ditempat umum seperti instansi pemerintahan, pasar, bahkan sekolah. Penyakit yang muncul ketika memakai rokok diantaranya kanker nasopharynx, ISPA, TB paru dan kanker paru. Dibuktikan oleh Alm. Robby Indra Wahyuda (26thn) warga Samarinda. Perilaku merokok sudah menyebar hingga dikalangan remaja, mereka tertarik karena pengaruh lingkungan, harga dan iklan rokok. Mereka mendapatkan rokok dengan cara menyisihkan uang saku, bekerja paruh waktu, dan diberi oleh teman.Perilaku manusia adalah suatu aktivitas manusia itu sendiri yang dapat diamati dan dipelajari. Penelitian ini menjelaskan perilaku merokok remaja SMP dengan perspektif struktural fungsionalisme. Perspektif ini menjelaskan pembentukan perilaku individu dari sisi sistem struktur sosialnya. Penulis menyajikan teori dan konsep Teori Sistem Sosial yang diperkenalkan oleh Talcott Parsons. Teori sistem sosial Parsons dikembangkan bersama rekan-rekannya dalam kerangka A-G-I-L (Adaptation, Goal Attainment, Integration, dan Latent Pattern Maintenance). Parsons kemudian mengingatkan pendekatan sistem sosial yang didalamnya diperlukan sejumlah norma untuk menata tertib sistem sosial. Menurutnya, yang lebih penting adalah menata atribut dasar dari keseluruhan sistem dan bukan sekedar atribut dasar dari interaksi sosial. Setiap orang terlibat dalam lebih dari satu sistem sosial terdiri dari struktur sosial, nilai sosial, kultur sosial.Jenis penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif, lokasi penelitian di SMP N 11 Kota Samarinda dengan menggunakan teknik Purposive sampling dan teknik pengumpulan data dengan observasi atau pengamatan, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku merokok remaja terjadi akibat ketidakseimbangan sistem sosial, dimana nilai dan norma sosial mengajarkan untuk tidak merokok. Struktur sosial yang terdiri dari orangtua dan masyarakat secara tidak langsung mengajarkan perilaku merokok kepada remaja sehingga perilaku tersebut membudaya di lingkungan. Para remaja melihat, mendengar dan membaca apa yang ada dilingkungan mereka sehingga memiliki keinginan untuk merokok.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Perilaku, Merokok, Remaja
  • NIM: 1302035035
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2013
  • Program Studi: Ilmu Sosiatri
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Dr. Sri Murlianti. M.Si, Inda Fitryarini. M.Si
  • Nama eJournal: eJournal Sosiatri/Sosiologi
  • Volume: 6
  • Nomor: 1
  • Tahun: 2018
  • File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): 01_format_artikel_ejournal_mulai_hlm_Genap-1 – Copy (02-05-18-12-30-33).doc (119 kB)
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): 01_format_artikel_ejournal_mulai_hlm_Genap-1 – Copy (02-05-18-12-30-33).pdf (78 kB)