Faktor-faktor terlambatnya penyelesaian skripsi pada mahasiswa program studi pembangunan sosial konsentrasi sosiologi di universitas mulawarman (studi kasus angkatan 2012) (Alpiyati)
Submitted by: ,
On: Sep 4, 2019 @ 3:06 AM
IP: 36.75.41.197
- Judul artikel eJournal: Faktor-faktor terlambatnya penyelesaian skripsi pada mahasiswa program studi pembangunan sosial konsentrasi sosiologi di universitas mulawarman (studi kasus angkatan 2012)
- Pengarang (nama mhs): Alpiyati
- Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Dalam pendidikan tinggi salah satu subjek utamanya adalah mahasiswa. Seorang mahasiswa menuntut ilmu di perguruan tinggi yang mengampu 8 semester diwajibkan untuk membuat tugas akhir atau skripsi. Lamanya mahasiswa menyelesaikan skripsi akan berbeda-beda tergantung mahasiswa itu sendiri. Namun, pada kenyataannya banyak mahasiswa konsentrasi sosiologi angkatan 2012 yang lambat pada penyelesaian skripsi. Berdasarkan data yang diambil pada tanggal 21 januari 2019 jumlah keseluruhan mahasiswa konsentrasi sosiologi angkatan 2012 adalah sebanyak 55 orang. Dari 55 orang tersebut ada 28 orang yang masih aktif melakukan penundaan skripsi, 10 orang yang telah selesai studi, 11 orang tanpa keterangan dan 6 orang drop-out. Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi mahasiswa Konsentrasi Sosiologi angkatan 2012 dalam penyelesaian skripsi. Tujuan dari hasil penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi.mahasiswa dalam penyelesaian skripsi pada mahasiswa program studi pembangunan sosial konsentrasi sosiologi angkatan 2012 fakultas ilmu sosial dan ilmu politik di universitas mulawarman. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. teknis analisis dalam penelitian ini menggunakan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Penelitian ini menunjukan bahwa faktor yang mempengaruhi lambatnya dalam penyelesaian skripsi yaitu faktor internal dan faktor eksternal Namun dari faktor-faktor tersebut pemasalahan mahasiswa yang paling mempengaruhi dalam penyelesaian skripsi rata-rata adalah pertama, faktor orang tua karena kesulitan ekonomi yang mengharuskan mereka untuk bekerja demi membantu keuangan keluarga sehingga skripsi mereka tertunda karena kelelahan serta sulit membagi waktu antara skripsi dan bekerja. Faktor Kedua karena minat yang rendah sehingga mereka malas mengerjakan skripsi. Ketiga, karena faktor dosen yang susah ditemui serta cara penilaiannya kurang efektif.
- Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Mahasiswa, penyelesaian, keterlambatan.
- NIM: 1202035091
- Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2012
- Program Studi: Ilmu Sosiatri
- Sumber tulisan: Skripsi
- Pembimbing: Dr. Sri Murlianti, S.Sos, M.Si, Drs. Martinus Nanang, MA
- Nama eJournal: eJournal Sosiatri/Sosiologi
- Volume: 7
- Nomor: 3
- Tahun: 2019
- File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): 01_format_artikel_ejournal_mulai_hlm_Ganjil (09-04-19-03-06-15).doc (127 kB)
- File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): 01_format_artikel_ejournal_mulai_hlm_Ganjil (09-04-19-03-06-15).pdf (924 kB)